The Power of Quiet

Oleh : Anggit Sukmawati, M.Psi., Psikolog

Dalam situasi saat ini, #dirumahaja menjadi himbauan penting yang sebaiknya kita ikuti untuk mencegah penyebaran virus Covid-19 agar tidak semakin meluas. Tidak mudah berjeda dari segala pekerjaan, kesibukan, sosialisasi, serta aktivitas lain yang biasa kita lakukan sehari-hari di luar rumah. Mau tidak mau, kita perlu mulai berdamai dan belajar menikmati kondisi yang sedang kita hadapi saat ini. Sedikit lebih tenang, sedikit lebih sunyi, but hey Quiet is not always bad. Mari kita lihat The Power of Quiet yang dapat kita lakukan.

QUIET OBSERVATION

Pikirkan bahwa jeda yang kita lakukan sekarang seperti “mini holidays”, liburan singkat dari kehidupan kita yang sibuk selama ini. Bersikap lebih rileks dan mencoba untuk lebih aware / peka terhadap kondisi diri. Mari kita amati lingkungan terdekat kita, lihat keluarga yang kita miliki, tempat aman untuk berlindung, mendengar suara burung berkicau dari rumah pagi hari, dan sebagainya. Dalam kesibukan kita yang biasanya, tidak mudah untuk menemukan waktu yang lebih leluasa untuk memerhatikan lingkungan terdekat kita. Luangkan waktu untuk benar-benar hadir di sini, saat ini.

QUIET COURAGE

Dalam situasi yang tidak menentu, wajar jika kita merasa cemas dan tidak pasti. Namun kita juga memiliki kendali secara penuh pada diri untuk mengatasi rasa cemas dan tidak pasti ini. Mari kita ingat kembali peristiwa-peristiwa dulu yang ternyata menunjukkan bahwa kita adalah individu yang memiliki keberanian. Di saat kita merasa tidak mungkin atau tidak bisa, ternyata kita berhasil melakukannya saat kita memutuskan untuk mulai mencoba. Jadikan keberanian ini sebagai bekal bagi kita untuk menghadapi situasi yang mungkin terus berubah.

QUIET CONFIDENCE

Kenali diri lebih dalam, temukan kekuatan dan sifat-sifat positif yang kita miliki. Mengidentifikasi kesempatan dan peluang yang dapat kita lakukan saat ini untuk membuat situasi lebih baik. Dalam masa jeda ini, secara perlahan buat target capaian untuk diri, susun daftar peluang yang bisa kita lakukan untuk membantu keluarga di sekitar kita, lingkungan terdekat, atau lebih jauh untuk masyarakat luas dengan menggunakan kekuatan dan kelebihan yang kita miliki. Berikan rasa yakin terhadap diri bahwa kita akan dapat melewatinya dengan upaya-upaya memanfaatkan hal positif yang kita punya.

QUIET TRUST

Percaya terhadap sesuatu, seseorang, dan tentu saja pada diri sendiri akan membantu kita untuk meminimalisir atau bahkan menghentikan ketakutan kita terhadap sesuatu. Percaya dan yakin bahwa kondisi ini pasti berlalu, terdapat solusi untuk setiap persoalan, dan kita akan tetap baik-baik saja. Kepercayaan dan keyakinan ini akan membantu diri kita untuk memunculkan pikiran yang lebih positif, rasa optimis, dan semangat untuk menghadapi situasi di masa yang akan datang. We’ll be fine and everything is gonna be ok.

Stay Safe and Stay Healthy! 😊

(Sumber : Quiet, Fearne Cotton, 2018)

Bagikan:
Posted on 24 May 2020 under Artikel.

PIP UNPAD

Online
TODAY
Hai, ada yang dapat kami bantu?
© 2024 All rights reserved